KUTIPAN – Pernyataan yang menyebut bahwa masyarakat Desa Sungai Buluh, Kecamatan Singkep Barat, memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon (paslon) AWE-BISA mendapat sanggahan. Warga setempat menegaskan bahwa klaim tersebut tidak akurat dan tidak mencerminkan suara keseluruhan masyarakat.
Ramadhan, salah satu warga Desa Sungai Buluh, menyatakan bahwa informasi yang beredar tersebut tidak benar dan cenderung menyesatkan.
“Kalau masyarakat mendukung penuh AWE-BISA, berarti seolah-olah tidak ada lagi dukungan untuk Nizar di Sungai Buluh ini,” ujarnya pada Jumat, 25 Oktober 2024.
Ia menekankan bahwa dalam pesta demokrasi, setiap masyarakat memiliki hak untuk menentukan pilihannya.
“Kami, sebagai warga, punya hak pilih dan masing-masing punya pilihan,” tegas Ramadhan.
Ramadhan juga mengungkapkan keberatan atas klaim sepihak yang menyatakan bahwa masyarakat Sungai Buluh memberikan dukungan penuh kepada pasangan AWE-BISA. Ia menegaskan bahwa dukungan di Desa Sungai Buluh tidak sepenuhnya mengarah ke satu pasangan saja.
“Banyak warga di sini yang mendukung Nizar-Novrizal, pasangan nomor urut 1,” kata Ramadhan.
Ia menyatakan optimisme bahwa bersama para tokoh masyarakat, ia dan pendukung lainnya akan bekerja keras untuk memenangkan pasangan Nizar-Novrizal dalam kontestasi pilkada ini.
Melalui pernyataan ini, Ramadhan ingin menyampaikan pesan bahwa demokrasi di Desa Sungai Buluh harus dijalankan dengan menjunjung tinggi hak setiap warga untuk memilih tanpa intervensi atau klaim yang tidak mewakili realitas di lapangan.
Warga berharap pemilihan ini tetap berjalan kondusif dengan menghormati pilihan setiap individu.
“Kami yakin, dengan kebersamaan dan dukungan para tokoh, masyarakat Sungai Buluh akan menentukan pilihan terbaik bagi masa depan desa dan kecamatan ini,” tutup Ramadhan. (*Seka)