Penemuan bayi laki-laki di kebun warga Kampung Wonosari, Kelurahan Batu IX, Kota Tanjungpinang, Kepri menghebohkan warga setempat dan memantik simpati Wali Kota Tanjungpinang.
Mengetahui kejadian penemuan bayi di kebun warga itu yang diduga dibuang oleh orang tuanya, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma datang menjenguk bayi malang itu di RSUD Raja Ahmad Thabib pada Rabu (12/07/2023).
“Alhamdulillah dengan penanganan yang telah diberikan, kondisi bayi semakin stabil. Kita doakan kondisinya terus membaik dan sehat,” ungkap Rahma.
Baca Juga : Pemko Tanjungpinang Kumpulkan Pelaku Kuliner dan Penggiat Medsos
Rahma mengungkapkan, ia akan segera berkoordinasi dengan instansi terkait untuk penanganan bayi tersebut, dan menyerahkan sepenuhnya pada pihak kepolisian terkait pengungkapan penemuan bayi yang ditemukan di kebun warga itu.
“Terkait pelaku yang membuang bayi, kita serahkan pada polisi untuk diselidiki, semoga mendapat titik terang,” kata Rahma.
Rahma mengaku prihatin atas kejadian itu dan berharap kedepan tidak terjadi hal serupa di Kota Tanjungpinang, sebab saat ini Pemko Tanjungpinang dikepemimpinannya tengah berupaya mewujudkan pemenuhan hak anak yang terus digencarkan.(Fik)
Baca Juga : Pemko Tanjungpinang Berikan Penghargaan Pada 104 PNS