Mendapat informasi terkait kelangkaan BBM Solar, Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy lakukan sidak langsung turun kelapangan dengan mendatangi SPBU yang berada di Kota Dabo Singkep, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau.
Pada saat sidak yang berlangsung pada Senin (29/08/2022) pagi itu, Wakil Bupati Lingga didampingi Asisten II Bidang Perekonomian, Yusrizal dan Camat Singkep Agustiar. Kepada wartawan Wakil Bupati Lingga mengatakan sidak yang dilakukannya itu terkait dengan info susahnya masyarakat untuk mendapatkan minyak solar.
“Hari ini kehadiran saya selaku Wakil Bupati Lingga bersama Asisten II Bapak Yusrizal dan Camat Singkep Bapak Agustiar, melakukan sidak di SPBU yang berada di Dabo Singkep. Sidak yang dilakukan hari ini berkaitan tentang susahnya saat ini masyarakat Kabupaten Lingga mendapatkan minyak khususnya solar,” kata Neko.
Ditambahkan Neko, selain di Dabo Singkep, sidak serupa juga akan dilakukan di Pulau Senayang dan Pancur. Neko juga mengungkapkan jika Pemerintah Kabupaten Lingga sebelumnya juga telah meminta untuk penambahan minyak kepada pihak BPH Migas.
“Beberapa waktu yang lalu kami dari Pemkab Lingga mengusulkan untuk penambahan minyak di BPH Migas. Hari ini saya sampaikan juga bahwasanya saya tidak main-main dalam pengawasan untuk minyak khususnya di Kabupaten Lingga untuk masyarakat,” terang Neko.
Untuk itu, Wakil Bupati Lingga menegaskan, dirinya akan bertindak tegas dengan melaporkan pada aparat penegak hukum pihak jika nanti ditemukan tangki mobil yang telah dimodifikasi untuk menampung minyak lebih banyak dari semestinya. Sebab info yang diterima oleh Wakil Bupati Lingga adanya truk yang tankinya telah dimodifikasi untuk mengangkut minyak dari SPBU.
“Siapa yang terlibat hari ini, saya akan laporkan kepada aparat penegak hukum. Info terakhirnya yang saya dapatkan bahwa ada lori-lori, truk di Kabupaten Lingga pada saat ini, dia memodifikasi tangki minyaknya sampai bisa muat 200-400 liter,” ungkap Neko.
Neko juga mengatakan terkait BBM Solar tersebut, dalam waktu dekat pihaknya akan mengadakan rapat bersama bagian ekonomi dan seluruh OPD terkait. Selain itu bagi pelaku-pelaku usaha minyak juga akan dilakukan pertemuan guna mengetahui penyebab kelangkaan BBM di Kabupaten Lingga.