KUTIPAN – Menjelang malam pergantian tahun 2024-2025, Polres Natuna menggelar patroli skala besar bersama TNI, Polisi Militer (POM) TNI, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Pemadam Kebakaran.
Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang beribadah di gereja maupun mereka yang merayakan malam pergantian tahun.
Patroli dimulai dari Pantai Piwang dan dilanjutkan ke sejumlah titik pusat keramaian serta daerah rawan di sekitar Kota Ranai.
Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa menghimbau kepada masyarakat khususnya anak muda tidak melakukan aktivitas yang berpotensi mengganggu ketertiban, seperti balap liar, konsumsi minuman beralkohol, apalagi menggunakan narkoba.
“Kami akan menindak tegas setiap pelanggaran yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat. Patroli ini akan terus dilakukan untuk memastikan semua kegiatan malam pergantian tahun berjalan kondusif”, ujar Nanang.
Kapolres Nanang juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat, TNI, Pemerintah Daerah, dan seluruh instansi terkait atas sinergi yang telah terjalin selama tahun 2024.
“Rasa aman dan kondusif yang tercipta adalah hasil dari kerja sama kita semua. Terima kasih atas dukungan dan kebersamaannya,” tambahnya.
Patroli ini diharapkan dapat memberikan jaminan keamanan bagi seluruh masyarakat, sekaligus menciptakan suasana yang terkendali dan kondusif dalam menyambut tahun baru 2025. (Zal).