KUTIPAN – Pasangan calon (Paslon) Muhammad Nizar dan Novrizal yang bertarung dengan nomor urut 1 di Pilkada Lingga 2024, berdasarkan hasil hitung cepat internal unggul dengan perolehan suara sebesar 64,94 persen, pengumuman resmi hal ini disampaikan oleh Ketua Tim Pemenangan, Riono pada konferensi pers yang berlangsung di Posko Pemenangan Nizar-Novrizal abu malam 27 November 2024.
Diungkapkan Riono atas kemenangan itu, pihaknya akan mengawal dan menunggu pengumuman resmi dari Komisi Pemilihan Umum.
“Insyaallah kami memahami aturan yang ditetapkan oleh pemerintah melalui peraturan KPU. Kami akan mengawali sampai dengan pengumuman resmi KPU atau KPUD secara resmi mengumumkan hasil Pilkada,” ujar Riono dalam konferensi pers.
Hasil Berdasarkan Data C1
Riono menjelaskan bahwa perolehan suara tersebut bukan klaim sepihak, melainkan didasarkan pada data akurat yang dikumpulkan dari dokumen C1 di 233 Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Kami menyampaikan 64,94 persen itu merupakan real count yang kami hitung berdasarkan C1 yang masuk ke dalam media center pasangan Nizar-Novrizal,” tegasnya.
Menurutnya, data yang dihitung telah dilakukan dengan cermat, dengan demikian, angka yang dilaporkan menjadi representasi akurat dari hasil di lapangan.
Komitmen Kawal Hingga Finalisasi KPUD
Meski mengklaim kemenangan berdasarkan real count internal, tim pemenangan Nizar-Novrizal tetap menunggu pengumuman resmi dari Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Lingga. Hal ini menunjukkan komitmen waktu untuk menghormati proses dan aturan pemilu yang berlaku.
“Bukan klaim yang tak berdasar, tapi klaim yang kami buat ini berdasarkan C1 sesuai dengan apa yang ditangani dari kedua belah pihak Paslon,” tambah Riono.
Dengan perolehan suara yang signifikan, pasangan Nizar-Novrizal optimis dapat memimpin Kabupaten Lingga pada periode 2025-2030. Namun mereka tetap menekankan pentingnya menghormati hasil akhir KPUD.(Yuanda)