
KUTIPAN.CO – Polsek Tanjungpinang Barat bagikan air bersih kepada warga di jalan Usman Harun Kelurahan Tanjungpinang Barat, Kota Tanjungpinang. Senin (9/3/2020)
Kapolsek Tanjungpinang Barat AKP Indra Jaya mengatakan, bantuan air bersih ini merupakan permohonan langsung dari masyarakat melalui Ketua RT 6 RW 15 Kelurahan Tanjungpinang Barat.
“Hal tersebut dikarenakan kawasa tersebut mengalami krisis air bersih sepanjang musim kemarau belakang ini,” ujar Indra Jaya.
Indra menuturkan, dengan adanya bantuan air bersih tersebut masyarakat di kelurahan Tanjungpinang Barat merasa sangat terbantu dalam memenuhi kebutuhan air.

“Air bersi sangat diperlukan selain buat minum, mandi, mencuci pakaian juga dapat menghindari adanya penyakit kulit, dehidrasi, maupun penyakinmt pencernaan yang bisa berakibat fatal,” ungkapnya.
Menurut Indra, bantuan air bersih tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian dari Polsek Tanjungpinang Barat kepada warga dalam menanggapi berbagai keluhan salah satunya air.
“Maka apabila ada yang membutuhkan agar dapat menginformasikan ke Polsek Tanjungpinang Barat dan bisa juga melalui para bhabinkamtibmas Polsek Tanjungpinang barat, Insyaa Allah akan kita salurkan ke warga,” katanya mengakhiri.
Penulis : Ramadhan
Editor : Fikri