Bhabinkamtibmas Desa Kelumu Kecamatan Lingga, Briptu Akhmad Nurhidayat peringatkan masyarakat khususnya nelayan dan awak kapal untuk meningkatkan kewaspadaan.
Peringatan waspada yang disampaikan Briptu Akhmad ini terkait dengan kondisi cuaca yang ekstrim serta curah hujan yang cukup tinggi disertai dengan angin kencang dan gelombang yang tinggi terjadi akhir-akhir ini.
“Cuaca saat ini tidak bersahabat, dimana hujan dan angin kencang dan hujan terus terjadi dan dapat saja membahayakan aktivitas dilaut,” kata Briptu Akhmad saat mengunjungi para nelayan dan awak kapal di salah satu dermaga yang ada di Desa Kelumu, Sabtu (11/03/2023).
Baca Juga : Usulan Gubernur Kepri Terkait Penerbitan KKPRL Rumah Nelayan Diatas Laut Disetujui Menteri KKP
Polisi yang ditugas sebagai Bhabinkamtibmas itu juga mengingatkan nelayan dan awak kapal agar sebelum melaut atau berlayar untuk memantau prakiran cuaca yang dikeluarkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Selain itu, para nelayan dan awak kapal sebelum melaut agar memperhatikan alat-alat keselamatan.
Kepada nelayan, Briptu Akhmad mengingatkan agar dalam mencari nafkah di laut agar tidak menggunakan dengan cara merusak ekosistem laut, sebab cara-cara yang dinilai dapat merusak ekosistem laut dapat berujung pada tindakan pelanggaran hukum ataupun pidana.(Pan)
Baca Juga : Satpolairud Polres Lingga Antar Jemput Guru dan Pelajar ke Sekolah