Begitu antusiasnya masyarakat Perjito untuk menyaksikan partai final Turnamen Bola Voli Perjito Cup II dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 tahun yang diadakan Pemerintah Desa Perjito di lapangan bola voli Desa Perjito Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim, Selasa (29/08/2023).
Turnamen bola voli cup perjito diikuti sebanyak 48 tim, diantaranya putra 36 tim dan putri 16 tim, pada pertandingan final tampak hadir menyaksikan langsung Kades Perjito, Muhammad Ropudin, Kades Lubuk Mumpo, Musmawi serta seluruh OPD Sekecamatan Gunung Megang, ketua BPD Perjito serta jajaran pemdes Perjito dan masyarakat di sekitarnya.
Baca Juga : Gapura Sungai Lumpur Raih Juara
“Syukur Alhamdulillah turnamen bola voli cup II perjito berjalan dengan sukses, aman, tertib dan lancar serta saya selaku kepala Desa Perjito mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung dan mensukseskan terselenggaranya turnamen ini terutama saya ucapkan terimakasih kepada semua panitia turnamen bola voli ini yang berkerja dari pembukaan sampai selesai,” kata Kepala Desa Perjito, Muhammad Ropudin.
Ropudin mengungkapkan, turnamen itu akan diselengarakan disetiap tahun, sementara untuk para pemenang pada turnamen itu, Ropudin mengucapkan selamat dan terimakasih telah bertanding dengan menjunjung tinggi sportifitas.
Juara Putra :
1. MLVC Ulak Bandung.
2. IVOMAS Ujanmas Baru.
3. PROVOS Sumaja Makmur.
4. LESTARI 78 Lubuk mumpo.
Juara Putri :
1. Tim Putri Desa Perjito.
2. Tim Putri Desa Cinta Kasih.
3. Tim Putri GMD.
4.Tim Putri Garuda Desa Lubuk Mumpo.(Rky)
Baca Juga : Plt Bupati Muara Enim Ajak Jadikan Peringatan Hari Pramuka ke-62 Sebagai Semangat Kemajuan SDM