Peringatan hari lahir Kementerian Hukum dan HAM atau Hari Dharma Karya Dhika ke-78 di Kantor Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau telah dimulai dengan ditandai serangkaian kegiatan yang dilaksanakan salah satunya kegiatan Kakanwil Kepri Cup Tennis II Tahun 2023 yang telah digelar pada Sabtu (15/07/2023).
Kepala Kantor Kemenkumham Kepri, Saffar M Godam mengatakan, kepada seluruh jajaran agar dapat mengikuti seluruh rangkaian semarak Hari Lahir Kemenkumham atau HDKD ke-78 dengan penuh semangat.
“Makna HDKD adalah bagaimana kita dapat semakin memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, bagaimana mewujudkan diri menjadi ASN yang semakin Pasti dan berintegritas,” kata Saffar.
Baca Juga : Kakanwil Kemenkumham Sumsel Resmikan PTSP Lapas Muara Enim
Diungkapkan Saffar, rangkaian kegiatan semarak HDKD ke-78 akan berlangsung hingga tanggal 21 Agustus 2023 untuk itu ia meminta pada seluruh jajarannya untuk menjaga kondisi fisik dan jadikan seluruh rangkaian sebagai ajang silaturahmi dan tetap menjunjung tinggi sportifitas.
Tampak hadir pada pembukaan rangkaian HDKD ke-78 di Kanwil Kemenkumham Kepri pada kegiatan pembukaan Kakanwil Kepri Cup Tennis II tahun 2023 yakni, Kepala Divisi Administrasi Achmad Fahrurazi, Kepala Divisi Imigrasi Morina Harahap, seluruh kepala satuan kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kepri serta perwakilan dari pegawai maupun peserta.(Fik)
Baca Juga : Doa Kemenkumham untuk Negeri, Rangkaian HDKD ke-78 Dimulai