KUTIPAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga berhasil meraih penghargaan prestisius sebagai Terbaik Ketiga dalam kategori perencanaan pembangunan daerah pada Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Gubernur Kepulauan Riau kepada Kepala Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan (Bappelitbang), Selamat, S.Pi., M.IP., mewakili Bupati Lingga.
Acara puncak penghargaan dilaksanakan di Aula Wan Seri Beni Kantor Gubernur Kepulauan Riau dalam rangka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024 untuk menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025, Rabu (27/03/2024).
“Kabupaten Lingga berhasil menonjolkan keunggulan dalam semua aspek tersebut, termasuk inovasi dalam menyusun strategi pembangunan yang berkelanjutan,” katanya kepada media.
Baca Juga : Pemkab Lingga Serius Bangun Tugu Timah, Lokasi Akan Dirembuk
Penghargaan tertinggi pada ajang ini diraih oleh Kota Batam sebagai Terbaik Pertama, diikuti oleh Kabupaten Bintan sebagai Terbaik Kedua. Keberhasilan Kabupaten Lingga menempati posisi Terbaik ketiga tidak terlepas dari dedikasi dan kerja keras Pemerintah Kabupaten Lingga dalam merumuskan rencana pembangunan yang terukur dan berdaya saing.
Selamat menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam meraih prestasi ini. Ia juga menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan seluruh pemangku kepentingan dalam mencapai pembangunan yang berkualitas.
“Penghargaan ini menjadi momentum penting bagi Kabupaten Lingga untuk terus meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan sebagai upaya untuk menciptakan pembangunan yang berkelanjutan dan memberi dampak positif bagi masyarakat,” ucapnya.
Dia berharap,ke depannya Kabupaten Lingga dapat mempertahankan prestasinya dan bahkan naik ke tingkat yang lebih tinggi dalam pembangunan daerah.(Dito/Wil)
Baca Juga : Pemkab Lingga Anggarkan Rp 2 Miliar Untuk Jalan di Linau