Sejumlah driver ojek online beruniform lengkap beramai-ramai datangi Mako Polresta Barelang, para driver ojek online itu gabungan dari Gojek, Grab dan Maxim pada Kamis (08/09/2022)
Kehadiran sejumlah driver ojek online tersebut ke Mako Polresta Barelang tersebut untuk mengambil bantuan paket bahan pokok makanan yang disalurkan oleh Polresta Barelang.
“Terimakasih pak Kapolresta Barelang dan jajaran atas bantuan sosial yang kami terima, bantuan ini dapat membantu kebutuhan keluarga kami,” kata salah satu ojek online berbaju Maxim.
Dikesempatan itu, Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto mengimbau pada para driver ojek online agar mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif yang dapat menimbulkan kegaduhan.
“Mari sama-sama kita jaga Kamtibmas kota Batam. Sebanyak 500 paket yang dibagikan pada masyarakat terdampak penyesuaian harga BBM khususnya para ojek online,” ungkap Kombes Pol Nugroho.
Ditambahkan Kombes Pol Nugroho, bantuan paket bahan pokok makanan yang dibagikannya tersebut diperoleh dari pengusaha-pengusaha yang membantu dan melanyalurkannya melalui Polresta Barelang, sebagiannya juga ada dari keluarga besar Polresta Barelang.
“Apabila masih ada yang bersedia untuk membantu dapat menyalurkannya melalui Polsek,” katanya.
Paket bahan pokok makanan yang dibagikan oleh Polresta Barelang, kata Kombes Pol Nugroho merupakan wujud kepedulian Polresta Barelang untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak ditengah situasi penyesuaian harga BBM.