Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau, I Nyoman Gede Surya Mataram melantik sebanyak 46 pejabat struktural dan pejabat fungsional satuan kerja di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau pada Senin (23/10/2023).
Dari sejumlah pejabat yang dilantik Kakanwil Kemenkumham Kepri tersebut diantaranya terdapat Kepala Lapas Kelas III Dabo Singkep dan 2 pejabat dilingkungan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep.
Adapun sejumlah pejabat yang dilantik dan diambil sumpah diantaranya, Jaka Putra, A.Md.IP., S.H sebagai Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Ka Lapas) Kelas III Dabo Singkep menggantikan Dewanto, A.Md.IP., S.Sos yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Lapas Kelas III Dabo Singkep pindah tugas menjadi Kepala Rutan Kelas II B Pacitan.
Sementara pejabat di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep yang dilantik dan diambil sumpah yakni Alim Nurdin, SH, MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian di Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batu Licin dilantik menjadi pejabat Kepala Subbagian Tata Usaha di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep.
Selain itu, Heldi Khair Raja Ichsan, A.Md. Im, SH, MSi yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Sub Seksi Dokumen Perjalanan di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta dilantik menjadi pejabat Kepala Sub Seksi Dokumen dan Izin Tinggal Keimigrasian di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep.
Baca Juga : Kalapas Dabo Pimpin Upacara HDKD ke-78 di Kantor Imigrasi Dabo Singkep
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, I Nyoman Gede Surya Mataram mengatakan, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut diikuti oleh 46 pejabat Imigrasi dan Pemasyarakatan sesuai dengan Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor : M.HH-29.KP.03.03 TAHUN 2023 dan M.HH-30.KP.03.03 TAHUN 2023.
“Sumber Daya Manusia pada organisasi perlu disegarkan secara berkala, posisi kosong perlu diisi, pejabat yang adapun perlu dirotasi sebagai bagian dari upaya penyegaran guna mengoptimalkan kinerja keseluruhan organisasi,” kata I Nyoman.
I Nyoman Gede Surya Mataram menegaskan peran dan tanggung jawab yang diemban oleh pejabat yang dilantik memiliki dampak yang sangat besar pada tatanan sosial, hukum, dan hak asasi manusia di wilayah Kepulauan Riau, untuk itu I Nyoman meminta kepada pejabat yang dilantik untuk senantiasa memelihara dan meningkatkan profesionalisme serta integritas dalam menjalankan tugas.
“Tantangan ini membutuhkan pejabat yang berkomitmen, terampil, dan berkualitas. Kita juga harus menjadi pelopor dalam memperjuangkan hak asasi manusia, keadilan, dan penegakan hukum yang berkeadilan,” kata I Nyoman Gede Surya Mataram.
Selepas pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan, dilanjutkan dengan serah terima jabatan Kepala Satuan Kerja yakni Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Batam yang kini dijabat oleh Heri Kusrita.
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dabo Singkep yang kini dijabat oleh Jaka Putra, kemudian Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tanjung Balai Karimun yang kini dijabat oleh Arijunna, lalu Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Pinang yang kini dijabat oleh Adityo Agung Nugroho, dan Kepala Kantor Imgirasi Kelas II TPI Tarempa yang kini dijabat oleh Bidpray Situmorang.
Pelantikan pada hari ini pun disejalankan dengan Pelantikan Penyidik Pegawai Negeri Sipil, yang diikuti oleh 6 Penyidik Pegawai Negeri Sipil dari Wilayah Lingga dan Tanjungpinang.(Fik)
Baca Juga : Imigrasi Dabo Singkep Dengan Pemdes Benan Tandatangan Kerjasama Masyarakat Mengaku Irit