
KUTIPAN – Wakil Bupati Lingga, Novrizal, menanggapi adanya dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi di salah satu desa di wilayah Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau. Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Lingga akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan Inspektorat selaku Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP).
Menurut Novrizal, langkah awal yang harus dilakukan adalah melakukan diskusi dan pendalaman bersama Inspektorat untuk mengetahui duduk persoalan sebenarnya terkait dugaan tersebut.
“Kami akan koordinasi sama inspektorat selaku APIP. Kami harus tetap diskusi dulu sama inspektorat apa yang terjadi, inspektorat yang akan memberi laporan kepada kami,” ujar Novrizal.
Pernyataan itu disampaikan Novrizal saat diwawancarai awak media usai menyaksikan pertandingan final Turnamen Piala ASKAB PSSI Lingga 2025 yang digelar di Lapangan Merdeka, Dabo Singkep, Minggu (18/1/2026).
Ia menegaskan, Pemkab Lingga tidak ingin berspekulasi sebelum adanya laporan resmi dari Inspektorat. Menurutnya, mekanisme pengawasan internal pemerintah harus dijalankan sesuai aturan yang berlaku.
Diberitakan sebelumnya, Polres Lingga saat ini tengah menangani dugaan tindak pidana korupsi yang berkaitan dengan penggunaan dana desa di wilayah Kabupaten Lingga. Penanganan kasus tersebut dilakukan dengan tetap menjunjung tinggi asas praduga tak bersalah.
Kasat Reskrim Polres Lingga, IPTU Maidir, mengatakan bahwa dalam penanganan perkara dugaan korupsi dana desa, pihak kepolisian tetap mengedepankan peran APIP sebagai bagian dari sistem pengawasan internal pemerintah.
“Kami dari Polres Lingga menangani tindak pidana korupsi yang berkaitan dengan dugaan penggunaan dana desa. Namun dalam penanganannya, kami selalu mengedepankan sikap praduga tak bersalah,” ujar IPTU Maidir saat konferensi pers rilis akhir tahun di Polres Lingga, Selasa (30/12/2025).
IPTU Maidir menegaskan, pihak kepolisian mendorong agar APIP melakukan pemeriksaan terlebih dahulu sebelum proses hukum lebih lanjut dilakukan.
“Oleh karena itu, kami selalu mendahulukan APIP. APIP kami dorong untuk melakukan pemeriksaan terlebih dahulu,” katanya.





