
KUTIPAN – Marinir Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Puslatpurmar) 9 Dabo Singkep membagikan bantuan paket sembako kepada warga yang tinggal di sekitar wilayah latihan tempur, Rabu (14/1/2026).
Kegiatan tersebut dilakukan secara door to door dengan mendatangi langsung rumah warga. Kegiatan ini juga diikuti oleh jajaran Jalasenastri Cabang 5 PG Kormar.
Pembagian sembako ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Komando Latihan Marinir (Kolatmar) ke-49.
Komandan Puslatpurmar 9 Dabo Singkep, Letkol (Mar) Ricky Sandro, M.Tr.Opsla, mengatakan bahwa kegiatan sosial tersebut menjadi wujud kepedulian Marinir terhadap masyarakat yang bermukim di sekitar kawasan latihan.
“Kegiatan hari ini dalam rangka ulang tahun Kolatmar yang ke-49. Kami di Puslatpurmar 9 Dabo Singkep membagikan sembako kepada warga yang ada di sekitar wilayah latihan. Ini salah satu wujud perhatian kita kepada warga,” ujar Letkol Sandro saat diwawancarai wartawan di sela-sela kegiatan di Desa Batu Bedaun, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga.

Salah satu penerima bantuan, Samsul Bahri, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Marinir. Ia berharap bantuan tersebut membawa kebaikan bagi semua pihak.
“Terima kasih atas bantuan yang diberikan. Semoga Marinir selalu diberikan kesehatan dan rezekinya dilancarkan,” ujar Samsul.
Samsul Bahri diketahui sehari-hari bekerja sebagai nelayan dengan menjaring ikan. Saat kondisi cuaca tidak mendukung, ia mencari nafkah tambahan dengan mengumpulkan batu cor.
Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Kasim, warga lainnya yang menerima bantuan sembako. Ia mengaku bersyukur atas bantuan yang diberikan langsung ke rumahnya.
“Terima kasih kepada Marinir yang sudah datang ke rumah dan memberikan bantuan paket sembako. Semoga dalam menjalankan tugas selalu dilindungi Tuhan Yang Maha Esa dan rezekinya dilancarkan agar bisa terus membantu masyarakat,” kata Kasim.





