Pada malam pergantian tahun baru sejumlah tempat titik keramaian dipadati pengunjung salah satunya di Dataran Engku Putri Batam Center, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Kehadiran ribuan warga yang berkumpul untuk menikmati malam pergantian tahun itu menjadi ladang rejeki bagi pelaku usaha yang berada disitu.
“Alhamdulillah pengunjung ramai dan banyak juga yang beli dagangan saya. Lumayanlah dari buka sampai sekarang hasilnya lebih dari pendapatan biasanya,” kata salah satu pedagang wanita yang mengaku bernama Rima, Sabtu (31/12/2022) malam.
Sementara pedagang lainnya, Abu Husem berharap pemerintah Kota Batam dapat terus memfasilitasi dan mendukung pelaku UMKM khususnya para pedagang kecil.
“Dikasi tempat stand bazar kayak gini jadi lebih bagus dan tertata, harapan kita pedagang seperti kami terus dapat perhatian dari pemerintah,” kata Abu.
Baca Juga : WBP Ikut Tampilkan Hasil Karyanya di Stand Bazar MTQ Kota Tanjungpinang
Diketahui, menyambut malam pergantian tahun, Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Batam mengemas wilayah Dataran Engku Putri dengan mendirikan sejumlah stand bazar untuk pelaku UMKM.
“Hampir setiap pekan, ada bazar digelar di Batam. Setiap bazar Alhamdulillah selalu ramai dikunjungi,” kata Kadisbudpar Batam, Ardiwinata, Minggu (1/1/2022).
Selain di Dataran Engku Putri Batam Centre, terdapat sejumlah titik diwilayah Kota batam juga digelar stand bazar yang difasilitasi oleh Pemko Batam.
“Kami juga sudah membahas bagaimana bazar saat ramadhan,” ungkap Ardi.
Report : Yuyun
Baca Juga : Mendagri Apresiasi Bazar Sembako Murah Batam