KUTIPAN – Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dabo Singkep mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan Sarana Asimilasi Edukasi (SAE) bidang agrobisnis. Hal ini terlihat pada panen sayuran kangkung yang berhasil dihasilkan dari lahan SAE Lapas Dabo Singkep di Desa Batu Kacang, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga pada hari Jumat (06/09/2024).
Panen raya ini dipimpin oleh Kepala Lapas Kelas III Dabo Singkep, Jaka Putra, bersama pegawai lapas yang turut berkontribusi. Dalam momen spesial ini, hadir juga Penyuluh Pertanian dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Lingga serta sejumlah tokoh masyarakat yang menyaksikan langsung keberhasilan tersebut.
“Ini merupakan bukti bahwa program pembinaan yang di lapas memberikan manfaat, bukan hanya mendukung program pemerintah tetapi juga dapat membentuk sumber daya manusia yang unggul dan produktif,” kata Jaka Putra, Kalapas Dabo Singkep.
Mengamati dampak positif dari program SAE, Jaka Putra berkomitmen untuk terus melakukan pembinaan kemandirian bagi para warga binaan. Ia menegaskan,
“Program kemandirian harus terus kita tingkatkan agar narapidana dapat menyalurkan minat dan bakatnya sehingga menjadi produktif saat kembali ke masyarakat,” kata Jaka.(*/Seka)