KUTIPAN – Sabtu (12/10/2024), bertempat di Aula Kantor Desa Sungai Harapan, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau, pemerintah desa bersama PKK Sungai Harapan menggelar demo memasak makanan bergizi. Acara ini dirancang untuk memperkenalkan resep-resep makanan yang cocok dikonsumsi sehari-hari, dengan tujuan utama mencegah kasus stunting yang masih menjadi perhatian serius di desa tersebut.
Saat ini, Desa Sungai Harapan mencatatkan 13 kasus stunting. Untuk menanggulangi masalah tersebut, pemerintah desa bergerak cepat dengan mengundang lebih dari 40 ibu rumah tangga dalam demo masak ini. Mereka dibimbing langsung oleh ahli gizi dari UPT Puskesmas Raya Singkep Barat. Kegiatan ini juga bertujuan untuk membiasakan masyarakat mengonsumsi makanan bergizi di rumah sehari-hari.
Kepala Desa Sungai Harapan, Malisi, menjelaskan, “Demo memasak ini diadakan untuk membiasakan ibu-ibu rumah tangga menyajikan makanan bergizi di rumah. Dengan begitu, kita berharap dapat menekan angka stunting di desa ini.”
Malisi juga menekankan pentingnya konsumsi makanan bergizi setiap hari demi pertumbuhan optimal anak. “Memakan makanan bergizi setiap hari sangat penting agar pertumbuhan anak terjaga, meningkatkan daya ingat, serta mengoptimalkan kesehatan anak,” ucapnya saat diwawancarai oleh TVRINews.
Dalam demo tersebut, berbagai jenis makanan bergizi diperkenalkan, mulai dari menu berat hingga cemilan sehat. Semua bahan makanan yang digunakan mudah didapatkan di Desa Sungai Harapan.
“Bahan utama untuk membuat makanan bergizi ini sangat mudah didapatkan. Mulai dari ikan, sayuran, daging, hingga buah-buahan, semuanya tersedia di desa kita,” tambah Malisi.
Dengan kondisi geografis Kabupaten Lingga yang 75 persen wilayahnya terdiri dari lautan, ikan menjadi bahan makanan yang melimpah. Selain itu, hasil perkebunan dari dua pulau besar, yakni Pulau Singkep dan Daik Lingga, memastikan kebutuhan sayuran di daerah ini stabil.
“Lingga ini sangat kaya, baik dari hasil lautnya yang melimpah maupun dari hasil perkebunannya. Semua bahan untuk makanan bergizi bisa kita dapatkan dengan mudah,” tutup Malisi.
Acara ini terselenggara berkat kerja sama antara pemerintah desa, PKK Desa Sungai Harapan, dan UPT Puskesmas Raya Singkep Barat. Sebelum demo masak dimulai, seluruh peserta bersama-sama melantunkan shalawat Busro sebagai doa untuk memohon ridha dan rahmat dari Allah SWT.