
KUTIPAN – Dalam suasana akrab dan penuh semangat kebersamaan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu Hitam, Brigadir Ridwan bersama Babinsa hadir di tengah masyarakat untuk memberikan himbauan kamtibmas dalam rangka mencegah potensi premanisme di wilayah Kelurahan Batu Hitam, Kecamatan Bunguran Timur.
Kegiatan ini berlangsung di Pasar Ikan Batu Hitam mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB, dalam rangkaian sosialisasi dan pembentukan Koperasi Merah Putih. Kamis, (15/05).
Melalui pertemuan ini, Kapolsek Bunguran Timur AKP Asril melalui Bhabinkamtibmas Brigadir Ridwan mengajak seluruh unsur perangkat kelurahan, tokoh masyarakat, dan pelaku usaha untuk mempererat hubungan dengan Bhabinkamtibmas. Ia menekankan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan lingkungan.
“Saya yakin di Natuna ini tidak ada premanisme. Tapi kita harus tetap waspada. Pengawasan dimulai dari keluarga kita sendiri, agar tidak memberi ruang bagi perilaku yang meresahkan,” ujar Brigadir Ridwan dengan nada tulus dan bersahabat.
Dalam kegiatan tersebut, masyarakat dihimbau agar tidak ragu untuk memberikan informasi kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya potensi gangguan kamtibmas. Langkah ini diharapkan bisa menjadi bentuk nyata kolaborasi antara masyarakat dan Polri dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan harmonis.
Turut hadir dalam kegiatan ini Lurah Batu Hitam Bapak Hamdani, perwakilan dari Dinas Prindakop, Babinsa, para Ketua RT/RW, Ketua dan anggota nelayan, pelaku usaha, serta masyarakat setempat. Kebersamaan yang terbangun menjadi cerminan sinergi yang kuat antara aparat dan warga dalam menjaga keamanan wilayah secara menyeluruh.
Kegiatan seperti ini menjadi bukti nyata bahwa keamanan bukan hanya tanggung jawab Polri, melainkan merupakan tanggung jawab bersama. Dengan pendekatan yang humanis dan komunikasi yang hangat, Polri melalui Bhabinkamtibmas terus hadir di tengah masyarakat, mengayomi dan mendengar, demi terciptanya Natuna yang aman dan nyaman untuk semua. (*).