Mendapat amanah menjabat sebagai Kapolsek Karangrejo, IPTU Nenny Sasongko langsung tancap gas turun lapangan lakukan silaturahmi kesejumlah desa dan kelurahan diwilayah hukumnya.
“Hari ini memasuki hari ke-dua saya bertugas sebagai Kapolsek Karangrejo, kami bersama anggota hari ini melakukan silaturahmi ke beberapa pimpinan Forkopimcam,” kata IPTU Nenny saat mengunjungi Desa Jeli, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung, Selasa (11/07/2023).
Pada sejumlah tempat yang dikunjunginya, IPTU Nenny mengajak seluruh elemen masyarakat menjaga kondusifitas lingkungan apalagi sebentar lagi memasuki tahun politik.
Baca Juga : PWI Lingga Beri Piagam Apresiasi Pada Polres Lingga
“Memasuki tahun politik yang terpenting semua saling menjaga keamanan dan tidak berselisih, karena semua adalah keluarga. Pilihan boleh beda yang penting sama-sama menjaga NKRI,” kata IPTU Nenny.
Sementara itu, Kades Jeli, Imam Taukhid mengaku kunjungan IPTU Nenny Sasongko kewilayah kerja mendadak, namun demikian ia bersama jajaran pemerintah desa mengucapkan terimakasih atas kunjungan yang dilakukan Kapolres Karangrejo.
“Kunjungannya secara mendadak, kami sangat memnerima dengan baik dan menyampaikan terimakasih, karena Kapolsek baru sudah berkunjung ke desa kami untuk bersilaturahmi,” ungkap Imam.(Una)
Baca Juga : Sejumlah PJU Polres Tulungagung Dirotasi Diantaranya Kapolsek Jajaran