
KUTIPAN – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban banjir di Kota Manado, Bidang Dokkes Polda Sulawesi Utara (Sulut) menggelar pelayanan kesehatan mobile (Yankes Mobile) untuk masyarakat terdampak, Sabtu (22/3/2025).
Sebanyak dua tim medis dengan total 16 personel diterjunkan langsung ke sejumlah titik pengungsian untuk memberikan layanan kesehatan secara gratis.
Menurut Kabid Humas Polda Sulut, AKBP Alamsyah P. Hasibuan, tim bergerak menggunakan fasilitas ambulans milik Bidang Dokkes menuju lokasi-lokasi terdampak.
“Dengan menggunakan sarpras ambulance milik Bidang Dokkes, personel melaksanakan pelayanan kesehatan di Kelurahan Malendeng yaitu di eks Kantor Pengadilan Agama, di Kelurahan Komo Luar dan Kelurahan Tikala Lingkungan 3,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini, tim medis melakukan pengobatan gratis dan membagikan obat-obatan kepada warga yang mengalami gangguan kesehatan akibat banjir.
“Kegiatan ini sebagai salah satu bentuk kepedulian Polri melalui Bidang Dokkes Polda Sulut terhadap korban banjir, yaitu memberikan layanan kesehatan,” kata AKBP Alamsyah.
Ia juga mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai berbagai penyakit pascabanjir yang rawan muncul, seperti infeksi saluran pernapasan atas (ISPA), penyakit kulit, hingga demam berdarah.
Langkah cepat dan sigap ini diharapkan bisa membantu meringankan beban warga terdampak serta mencegah meluasnya penyakit menular akibat banjir.