KUTIPAN – Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep memperkenalkan layanan terbaru, “Si Daing Merantau”, yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat Kabupaten Lingga dalam pengurusan paspor secara kolektif. Layanan ini sangat membantu bagi mereka yang berada jauh dari kantor imigrasi.
Kepala Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep, Yanto Ardianto melalui Kasubsi Tikkim, Denny Saputra mengatakan, Si Daing Merantau merupakan kepanjangan dari Imigrasi Dabo Singkep Melayani Antar Pulau, program ini telah di gagas beberapa tahun belakangan dan sangat memberikan dampak bagi masyarakat, tentu lebih memudahkan pemohon dalam pengajuan permohonan paspor.
“Imigrasi Dabo Singkep Melayani Antar Pulau ini merupakan salah satu program kami dalam memudahkan pemohon yang berada di pulau-pulau,” kata Denny saat dihubungi, Selasa (14/5/2024).
Layanan Si Daing Merantau, merupakan “Jemput Bola”, yang mana dalam pelayanannya petugas Imigrasi akan datang langsung ke lokasi Anda untuk memproses permohonan paspor. Anda hanya perlu mengajukan surat permohonan kolektif ke Kantor Imigrasi Dabo Singkep.
“Permohonannya kolektif, atau kelompok lebih dari 7 orang, perwakilan dari mereka mengajukan surat permohonan ke kami dan akan kami tindaklanjuti dengan mendatangi lokasi yang disepakati,” ungkap Denny.
Dijelaskan Denny, banyak keuntungan dengan memanfaatkan layanan Si Daing Merantau, diantaranya Praktis dan Efisien, tidak perlu jauh-jauh datang ke kantor imigrasi. Kolektif pengurusan paspor dalam jumlah banyak sekaligus, ideal untuk komunitas atau kelompok tertentu dan fleksibel: Disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di berbagai pulau di Kabupaten Lingga.
“Seperti kita ketahui Lingga ini terdiri dari banyak pulau-pulau, jadi layanan ini dirasa sangat membantu mereka yang ingin bermohon pengajuan paspor, jika harus ke kantor imigrasi tentu yang berada di pulau-pulau akan memakan biaya yang tidak sedikit,” ungkap Denny.
Ditambahkan Denny, untuk informasi lebih lanjut dan pengajuan layanan, masyarakat dapat menghubungi nomor pelayanan di 0821-6988-6822.