Sebanyak 44 Kepala Keluarga (KK) di Desa Lanjut, Kecamatan Singkep Pesisir, Kabupaten Lingga dapat bantuan dari Pemerintah Desa Lanjut. Bantuan itu merupakan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2023.
Kepala Desa Lanjut, Abdul Samah mengatakan, bantuan tersebut diserahkan pada 2 Maret 2023 di Gedung Bestari Desa Lanjut, masing-masing kepala keluarga mendapatkan Rp 300 ribu.
“Sebelumnya penerima BLT DD Desa Lanjut sebanyak 101 KK, namun saat ini hanya tinggal 44 KK penerima BLT DD ini, hal ini disebabkan kriterianya untuk kemiskinan ekstrim sesuai dengan petunjuk dari Kementerian Desa,” kata Samah, Selasa (07/03/2023).
Dalam menetukan penerima BLT DD tahun 2023 agar tepat sasaran dan sesuai dengan petunjuk dari Kemendes, Pemerintah Desa membentuk tim verifikasi yang terdiri dari Kepala Desa, BPD, RT/RW dan pendamping desa.
Baca Juga : 8.930 KK Dapat BLT Pemko Tanjungpinang Sebesar 600 Ribu Rupiah
“Dalam hal ini memang agak sulit untuk perumusan dan pertimbangan dilapangan dengan melihat kondisi warga, kalau tidak turun lansung kelapangan tidak tahu bagaimana kondisi keluarganya,” ungkap Samah.
Diungkapkan Samah, penerima BLT-DD tahun 2023 tidak sama dengan penerima BLT-DD pasca Covid-19, karena penerima harus benar-benar ssuai dengan kriteria petunjuk dari Kementerian Desa yakni kemiskinan ekstrim.
“Semoga penerima bantuan ini dapat bermanfaat bagi keluarga penerima, dan gunakanlah bantuan ini dengan sebaik mungkin,” kata Samah.(Pan)
Baca Juga Satu-satunya Dari Lingga Puskesmas Lanjut Pamerkan Berbagai Inovasi Pada Adinkes di Batam